Analisis Kesulitan Mahasiswa dalam Mempelajari Materi Kebebasan Lintasan pada Mata Kuliah Kalkulus Vektor
DOI:
https://doi.org/10.63822/m83mra94Keywords:
Kebebasan lintasan, Kalkulus Vektor, Medan Vektor Konservatif, Curl, ParameterisasiAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kesulitan mahasiswa dalam memahami materi kebebasan lintasan pada matakuliah Kalkulus Vektor. Berdasarkan hasil wawancara dengan salah satu kelompok mahasiswa, ditemukan beberapa poin utama yang menjadi hambatan pembelajaran, yaitu kurangnya pemahaman mengenai parameterisasi lintasan, konsep rotasi atau curl, serta penerapan syarat konservatif pada medan vektor. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kualitatif melalui wawancara mendalam dan observasi diskusi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian mahasiswa masih kesulitan dalam memahami hubungan antara integral garis, kebebasan lintasan, dan teorema rotasi. Oleh karena itu, perlu penguatan materi melalui metode pembelajaran yang lebih kontekstual dan disertai contoh konkret.
References
Fahrurrozi, hayati, N., Rastini, & Haliliah. (2022). Analisis Kesulitan Belajar Matematika Materi Integral SMAN 2 Aikmel. Lambda: Jurnal Pendidikan MIPAn dan Aplikasinya, 28-29.
Mahayukti, G. A., Dewi, P. K., Hartawan, G. N., & Jana, P. (2022). Analis Kesalahan Mahasiswa dalam Mengerjakan Soal Kalkulus Integral dalam Pembelajaran Daring. AKSIOMA: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika, 2122-2123.
Sandri, M., & Arafahnisa, R. (2023). Analisis Kemampuan Pemahaman matematis Mahasiswa pada mata Kuliah Kalkulus. Jurnal Pembelajaran Matematika Inovatif Volume 6, No. 2, 105-107.
Sujarwanto, E., & Putra, I. A. (2016). Pemahaman dan Penggunaan Kalkulus Vektor pada Elektromagnetik Oleh Mahasiswa di Universitas KH. A. Wahab Hasbullah . Seminar Nasional Jurusan Fisika FMIPA UM , 54-58.
Widiastuti A, T. (2018). Pengembangan Bahan Ajar Mata Kuliah Kalkulus Vektor Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Matematis. Jurnal Review Pembelajaran Matematika, 103.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Suci Dahlya Narpila, Siti Hany Humairoh, Ade Nayla Nasution, Nur Aisyah Pulungan (Author)

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

